PLNWatch.WahanaNews.co | Bentuk keren karena stylish, rapi, bersih merupakan salah satu keunggulan kompor induksi.
Selain aman dan nyaman di dapur, menggunakan kompor induksi juga praktis tanpa repot mengganti tabung.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Memasak menggunakan kompor induksi menjadi gaya hidup baru kekinian tanpa bau dan bebas asap.
Penggunaan kompor induksi bisa menjadi salah satu solusi mengurangi penggunaan energi berbasis impor sehingga bisa menghemat APBN negara.
Presiden Joko Widodo mendorong penggunaan kompor induksi atau dikenal kompor listrik untuk menggantikan liquified petroleum gas (LPG/elpiji) yang umum dikonsumsi kelompok rumah tangga di Indonesia.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
Kompor induksi dinilai mampu mengurangi gap devisa negara dengan memanfaatkan penggunaan energi listrik yang tersedia dengan kapasitas cukup di Indonesia.
Program penggunaan kompor induksi ini disebut sebagai salah satu upaya dalam mewujudkan ketahanan energi nasional.
Koordinator Harga Tenaga Listrik Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Ferry Triansyah, mengungkapkan setiap tahun harga LPG kian meningkat.