“Pemulihan kelistrikan pascabencana membutuhkan keahlian, sinergi, dan hati,” ujar Sugeng Widodo.
Ia menegaskan bahwa peran PLN tidak semata menghadirkan listrik, tetapi juga menjadi bagian dari proses pemulihan kehidupan masyarakat.
Baca Juga:
Dorong Kemandirian Ekonomi dan Zakat Produktif, PLN UP3 Sumedang Salurkan Bantuan Modal Usaha Melalui YBM
“Hendi dan rekan-rekan PLN Jabar menunjukkan bahwa PLN hadir bukan hanya sebagai penyedia listrik, tetapi juga sebagai kekuatan yang membantu masyarakat bangkit kembali,” tuturnya.
Kini, seiring banyak wilayah Aceh kembali terang, kisah Hendi Maulana menjadi simbol bahwa di balik setiap cahaya yang menyala terdapat pengorbanan, keberanian, dan keikhlasan insan PLN yang bekerja tanpa mengenal waktu.
PLN Untuk Indonesia pun bukan sekadar slogan, melainkan napas perjuangan pegawai yang siang dan malam menghadirkan terang bagi sesama.
Baca Juga:
Butuh Pasokan Listrik Sementara untuk Acara atau Proyek, Pesan lewat PLN Mobile Lebih Mudah dan Aman
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]